Regional

Ketua Kadin Sultra Dukung Anindya Bakrie Jadi Ketum Kadin Indonesia

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Sulawesi Tenggara (Sultra), Anton Timbang memutuskan mendukung salah satu calon untuk menjadi ketua umum (Ketum) Kadin Indonesia.

Jika sebelumnya ia belum mengambil sikap, kini Anton Timbang dengan tegas mendukung Anindya Bakrie untuk menahkodai Kadin Indonesia periode 2021-2026.

Meski secara pribadi sudah menyatakan dukungan terhadap Anindya, Anton mengatakan pengurusnya baru akan melakukan rapat pleno untuk menentukan ke mana arah dukungan Kadin Sultra dalam pemilihan Ketum Kadin Indonesia nanti.

Ditegaskannya, pengurus harian akan melakukan rapat pleno penentuan arah dukungannya, pekan depan.

“Tapi, seperti yang sudah saya sampaikan sebelumnya, saya, Anton Timbang sudah menyatakan dukungan kepada Anindya Bakrie. Sisa menunggu hasil rapat pengurus saja. Apa hasilnya pengurus, itulah arah dukungan Kadin Sultra,” kata dia, Sabtu (8/5/2021) malam.

Ditanya soal bagaimana arah dukungan pengurus Kadin Sultra, apakah satu suara dengan dirinya yang mendukung Anindya, Anton bilang belum tahu.

“Saya belum tahu. Nanti hasil pleno yang akan menentukan,” ucapnya.

Dalam pemilihan Ketum Kadin Indonesia yang direncanakan dihelat usai lebaran nanti, Kadin Sultra mempunyai tiga hak suara.

Adapun sejumlah nama yang masuk bursa calon Ketum Kadin Indonesia, yakni Anindya Bakrie, Arsjad Rasjid, dan Haryadi Sukamdani. (bds*)

Reporter: Sunarto
Editor: J. Saki

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button