kesbangpol sultra   kesbangpol sultra
Metro KendariRegional

Inovasi Baru, Dinas Pangan Kendari Gabungkan Budidaya Sayuran Dengan Ikan Lele

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Guna mendorong kemandirian pangan terhadap masayarakat, Dinas Pangan Kota Kendari terus melakukan berbagai inovasi dalam pembuatan hidropinik, salah satunya adalah vertiminaponik.

Kepala Dinas Pangan Kota Kendari, Nismawati, mengatakan, vertiminaponik ini merupakan inovasi terbaru dalam pembuatan hidroponik. Tidak hanya ramah lingkungan, tetapi vertiminaponik ini juga hemat biaya dan waktu dalam pembuatannya.

Dimana desain pengembangan hidroponik yang menggunakan sistem vertiminaponik ini mengkombinasikan sistem budidaya sayuran berbasis pot atau talang plastik dengan sistem aquaponik.

[artikel number=3 tag="sembako,ramadhan"]

“Paling menarik itu adalah vertiminaponik, karena kami membudidayakan sayuran hanya menggunakan ember plastik berisi air yang disimpankan ikan lele. Nah, dari kotoran ikan lele itulah secara tidak langsung menjadi pupuk bagi sayuran yang ada diatasnya,” katanya kepada detiksultra.com saat ditemui di ruangannya.

Selain itu, Ia menambahkan, kandungan gizi dari kotoran ikan lele itu yang paling baik dijadikan pupuk untuk tanaman. Sehingga, tanaman atau sayuran yang disimpan di atas tidak perlu lagi disiram dan diberi pupuk, karena akar dari tanaman tersebut yang langsung menyerap air dan pupuk dari air dalam ember yang berisi ikan lele.

“Pembuatannya sangat sederhana, kita tinggal beli bibit ikan lele dan simpan di dalam ember. Setelah itu, kita hanya siapkan gelas pelastik bekal air mineral lalu diisi dengan arang, kemudian simpankan bibit sayurnya, dan simpan di atas air ember yang sudah berisi ikan lele,” tambahnya.

Reporter: Fitrah Nugraha
Editor: Rani

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button