Temu Agenda Reses, Kades Wowonga Jaya Berharap Aspirasi Warga Bisa Teralisasi
BUTON UTARA, DETIKSULTRA.COM – Pemerintah Desa Wowonga Jaya, Kecamatan Kulisusu Utara, Kabupaten Buton Utara (Butur) menerima agenda reses dari Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulawesi Tenggara (Sultra), Abdul Salam Sahadia masa sidang ke dua tahun 2022-2023.
Reses tersebut mendapat respon baik dari Pemerintah Desa Wowonga Jaya. Kepala Desa Wowonga Jaya, Nahasa mengatakan, reses ini sangat membantu kebutuhan masyarakat di berbagai lini. Salah satunya usulan peralatan pertanian, nelayan dan lain sebagainya.
Olenya itu, dengan hadirnya anggota dewan ini ia berharap usulan-usulan warga bisa terwujud dan terealisasi dengan baik.
“Saya berharap aspirasi masyarakat ini bisa diwujudkan serta bisa mengembangkan potensi desa baik dari tataran pembangunan maupun berbagai bantuan yang telah disiapkan. Itu adalah harapakan kita bersama,” bebernya saat ditemui, Senin (29/5/2023).
Ia juga menambahkan, usulan-usulan warga ini sebenarnya bisa diprogramkan di anggaran desa hanya mungkin akan terbatas. Akan tetapi jika lewat anggota DPRD sudah pasti ada, sebab porsinya sudah disiapkan.
Di tempat yang sama, Abdul Salam Sahadia menjelaskan, menjemput aspirasi masyarakat merupakan tugas seorang wakil rakyat. Pada reses ini setidaknya ada tiga desa yang akan di kunjunginya. Salah satunya di Desa Wowonga Jaya.
“Ini kunjungan reses di Desa Wowonga Jaya, ya semua usulan telah kami catat, maka tugas saya sebagai wakil rakyat adalah memperjuangkan aspirasi ini sampai benar-benar terwujud,” kata Salam Sahadia. (bds)
Reporter: Betyrudin
Editor: Wulan