Hari Ini Kendari Dilanda Cuaca Buruk, Mulai Hujan Sedang hingga Angin Kencang
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi hari ini Kendari bakal dilanda cuaca buruk, mulai dari hujan sedang hingga lebat disertai kilat dan angin kencang.
Berdasarkan keterangan resmi BMKG, beberapa wilayah di Kendari yang bakal dilanda cuaca buruk, yakni Kecamatan Mandonga, Kecamatan Kendari, Kecamatan Baruga, Kecamatan Poasia, Kecamatan Kendari Barat, Kecamatan Abeli, Kecamatan Wua-wua, Kecamatan Kadia, Kecamatan Puuwatu, Kecamatan Kambu, dan Kecamatan Nambo.
Seorang pedagang keliling di Kelurahan Kadia, Risma mengatakan, dirinya takut ketika ada hujan disertai angin kencang karena dapat berdampak buruk. Di satu sisi dagangannya bakal sepi, yang lainnya takut ketiban ranting pohon.
“Biasanya kalau hujan, saya bergeser (berpindah) cari tempat aman,” katanya.
Berdasarkan pantauan media ini, beberapa kecamatan di Kendari sudah mengalami hujan sedang sejak pagi hari kemudian disusul pada siang hari yang disertai angin kencang sehingga beberapa ranting pohon yang berada di Kelurahan Kadia, Jalan Sao-sao mulai berjatuhan.
Berdasarkan data BMKG, hari ini suhu di Kota Kendari berkisar 27 hingga 28 derajat Celcius, kelembaban 73 persen, tekanan 1011mbar, kecepatan angin 12,6 km/jam dan berpotensi hujan 80 persen. (bds)
Reporter: Zubair
Editor: J. Saki