EkobisHukum

Nasabah BCA Kendari, Jadi Korban Skimming di ATM BNI Kendari

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Nina (31) seorang nasabah Bank Central Asia (BCA) menjadi korban Skimming.

Nina mengaku, sebelumnya dirinya pernah melakukan transaksi menggunakan ATM BNI tepat di depan Hotel Putri Wisata Jalan MT. Haryono, Kecamatan Wuawua, Kota Kendari.

“Iya saya pernah menarik uang di ATM BNI, sekitar dua minggu yang lalu. Alasan saya menarik disitu karena kebetulan pada saat itu saya sedang berada di sekitar Hotel Putri,” ujar Nina kepada Detiksultra.com, Kamis (23/1/2020).

“Namun pada saat itu, saldo masih tersisa Rp 6.400.000 setelah melakukan penarikan ATM. Namun Sabtu (18/1/2020) kemarin, saya kaget ketika mau menarik, uang saya tersisa Rp35 ribu,” sambungnya.

Diapun kembali menceritakan, di hari Senin (20/1/2020), dirinya kemudian mengadu ke BCA Cabang Kendari terkait saldonya yang tiba – tiba raib.

Setelah menghadap ke pihak BCA Kendari lanjut dia, pihak BCA Kendari pun membenarkan bahwa saldo yang raib akibat pencurian dengan modus Skimming yang terpasang di ATM BNI.

BACA JUGA :

“Pihak BCA menjelaskan ke saya, kejadian ini bukan karena BCA yang terkena Skimming, tapi karena ada semacam alat Skimming yang terpasang di ATM BNI,” jelasnya.

Untungnya pihak BCA Kendari bersedia menanggung semua jumlah uang nasabah yang menjadi korban sesuai yang terdebit.

“Dananya sudah dikembalikan oleh pihak BCA sebesar Rp6.400.000,” tukasnya.

Diketahui BNI Kendari mengklaim bahwa dua ATM BNI yang disinyalir terpasang alat Skimming yakni di depan Hotel Putri Wisata dan Hotel Imperial kini telah aman untuk digunakan kembali para nasabah.

Reporter: Sunarto
Editor: Qs

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button