kesbangpol sultra   kesbangpol sultra
Kampus

HMPS Perpustakaan dan Ilmu Informasi FISIP UHO Gelar Seminar Kewirausahaan untuk Gen Z

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Perpustakaan dan Ilmu Informasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Halu Oleo (UHO), sukses menyelenggarakan seminar kewirausahaan dengan tema Menumbuhkan Jiwa Wirausaha di Kalangan Gen Z pada (1/11/2024) di aula Bahtiar FISIP. Acara ini menghadirkan dua narasumber inspiratif, yakni Mohammad Ricky Ramadhan R, S.S., M.HUM, (dosen Perpustakaan dan Ilmu Informasi), serta Jurni, S.Si, (CEO Diamond Alfa Group).

Dalam sambutannya, Ketua HMPS Perpustakaan dan Ilmu Informasi, Al Yandi Putra, berharap agar seminar ini dapat menjadi inspirasi bagi mahasiswa untuk terjun ke dunia usaha .

“Saya berharap dengan adanya seminar ini teman-teman mampu menyerap ilmu yang diberikan untuk bekal di masa depan, sehingga dapat menjadi pengusaha sukses yang membawa manfaat bagi diri sendiri, keluarga, bangsa, dan negara,” ucapnya.

Jurni, S.Si., sebagai pembicara utama, memotivasi peserta untuk berani memulai langkah sebagai pengusaha. Ia menekankan pentingnya pola pikir wirausaha sejak dini, terutama bagi mahasiswa.

“Kalau ingin hidup mapan dan berkecukupan, jalan terbaik adalah menjadi pengusaha. Mulailah belajar dari sekarang, membaca referensi tentang pengusaha sukses, memahami latar belakang mereka, dan membangun pola pikir yang kokoh,” ungkap Jurni.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa menjadi pengusaha tidaklah mudah, karena pasti ada tantangan. Namun, pola pikir yang tepat dapat membantu mengatasi kesulitan tersebut. Jurni berharap peserta mulai berpikir tentang bidang usaha yang ingin digeluti sejak dini.

Seminar ini diharapkan dapat menumbuhkan minat dan jiwa kewirausahaan di kalangan Gen Z, agar lebih siap menghadapi dunia usaha yang penuh tantangan. (*)

 

Reporter: Orin Sulfatiar
Editor: Wulan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button