Usai Dilantik Jadi Pj Bupati Kolut, Yusmin Tegaskan Akan Netral Dalam Pilkada
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Usai dilantik menjadi Penjabat (Pj) Bupati Kolaka Utara (Kolut), Yusmin menegaskan dirinya akan netral dalam Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada 2024.
Diketahui, Yusmin yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Sulawesi Tenggara (Sultra) ini dilantik langsung oleh Pj Gubernur Sultra di Ruang Pola, Kantor Gubernur Sultra, Kamis (12/09/2024).
Pj Bupati Kolut ini dilantik berdasarkan SK Mendagri, nomor 100.2.1.3-3657 tahun 2024 tentang pemberhentian dan pengangkatan Pj Bupati Kolaka Utara, Provinsi Sultra.
Dalam kesempatannya, Yusmin mengatakan akan menjalankan semua yang menjadi arahan Pj Gubernur Sultra, khususnya soal Pilkada.
“Kita harus menjaga netralitas, jadi bukan hanya saya tetapi seluruh pejabat di pemerintah daerah Kolut,” ungkap Yusmin, Kamis (12/09/2024).
Baca Juga : Kadis Dikbud Sultra Dilantik Jadi Pj Bupati Kolaka Utara Gantikan Sukanto Toding
Lebih lanjut, Yusmin menegaskan jika ia tidak netral dalam Pilkada maka siap mengundurkan diri atau melepaskan jabatannya sebagai Pj Bupati Kolut.
Menurutnya jika dirinya saja siap untuk mengundurkan diri, maka seluruh yang ada di Pemda Kolut yang tidak netral konsekuensinya harus sama.
“Saya juga berencana akan mengundang seluruh calon kepala daerah di Kabupaten Kolut, termasuk Forkopimda untuk duduk bersama. Kita tegaskan netralitas,” terangnya.
Yusmin menjelaskan akan mempersilakan seluruh calon untuk berkompetisi dalam kontestasi politik ini, sebab siapapun yang menang akan menjadi yang terbaik. Selain netralitas, usai dirinya dilantik yang perlu diperhatikan adalah terkait inflasi di daerah, stunting dan juga kemiskinan ekstrem.
“Semua arahan dari Pj Gubernur Sultra kita akan tindaklanjuti, kerjakan dan laksanakan. Tentu semuanya akan dilaporkan setiap perkembangan di daerah,” tutupnya. (bds)
Reporter: Muh Ridwan Kadir
Editor: Wulan