kesbangpol sultra   kesbangpol sultra
Politik

Sandiaga Uno Wacanakan Kembali ke Sultra di Awal 2019

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA. COM – Calon Wakil presiden nomor urut dua, Sandiaga Salahuddin Uno (SSU) berencana kembali mengunjungi Sultra di awal tahun 2019 nanti, untuk menyasar beberapa Kabupaten/Kota di Bumi Anoa ini.

Hal itu, dibenarkan oleh anggota tim Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandiaga, Bahtra. Menurutnya, wacana itu sekitar Januari dan Februari. Mengingat jadwal sebelumnya, Sandiaga Uno akan berkunjung kebeberapa wilayah di Sultra.

“Sebelumnya rutenya itu Kendari, Konawe, dan Kolaka, karena begitu padat agenda pak Sandiaga Uno, akhirnya dibatalkan. Tapi tahun depan rencananya, Pak Sandi akan mengunjungi Kolaka dan sekitarnya,” kata dia.

Lebih jauh, Bahtra menjelaskan, dengan jadwal yang begitu padat, mantan orang nomor dua di DKI Jakarta itu, berniat akan mengungjungi semua Kabupaten/Kota yang ada di Indonesia.

“Bukan hanya daratan Sultra saja, tapi Insya Allah kepulauan juga akan dikunjungi oleh pak Sandi,” ungkapnya.

Untuk itu, batalnya jadwal kunjungan Sandiaga Uno ke Kolaka, Anggota Tim Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandiaga Uno berkunjung ke Kolaka, untuk menemui para kaum milenial.

“Saya diperintahkan khusus untuk menemui kaum milenial di Kolaka. Meski pak Sandi tidak ada, namun Kehadiran kami disambut dengan baik,” pungkasnya.

Reporter: Sunarto
Editor : Sumarlin

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button