Hugua Usul Moratorium Pemekaran Daerah Dicabut
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Anggota DPR-RI asal Sulawesi Tenggara (Sultra), Ir Hugua, meminta pemerintah agar mencabut moratorium pemekaran Daerah Otonomi Baru (DOB).
Hal itu disampaikannya pada saat Komisi II DPR RI menggelar Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) tentang usulan pembentukan DOB, Selasa (12/11/2019).
Hugua menyampaikan, pencabutan moratorium atau pemberhentian sementara DOB merupakan sebagai langkah mempercepat akselerasi pemerataan pembangunan diseluruh wilayah Indonesia.
[artikel number=3 tag=”politik,hugua”]
“Hari ini kami menggelar RDPU bersama Bupati Nabire, Ketua Umum DPP Partai Papua Bersatu, ketua tim kerja pembentukan DOB Kabupaten Bogoga dan koordinator tim 502 kebangkitan Provinsi Papua Tengah,” kata Hugua.
“Kedatangan mereka dalam rangka menyampaikan percepatan pemekaran Papua Tengah sesuai janji Presiden Jokowi saat Kuker di Kota Jayawijaya, Papua. Sehingga saya mengusulkan agar moratorium pemekaran itu dicabut karena semangat pemekaran itu adalah semangat pemerataan pembangunan,” sambungnya.
Selanjutnya, mantan Ketua DPD PDIP Sultra ini mengatakan bakal menyampaikan aspirasi ini melalui pimpinan komisi, untuk dilanjutkan kepada Presiden Joko Widodo, terkait pencabutan moratorium DOB.
Dalam waktu dekat, DPR RI akan mengundang Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), untuk menggelar Rapat Kerja Bersama (RKB) membahas pemekeran DOB.
“Selain kami memperjuangkan aspirasi teman – teman dari Papua Tengah, saya sebagai keterwakilan Sultra juga memperjuangkan pemekaran Kepulauan Buton (Kepton). Makanya dalam waktu dekat ini, kami akan mengundang Kemendagri untuk membahas pemekaran Papua Tengah, Kepton dan daerah lainnya,” tukasnya.
Reporter: Sunarto
Editor: Dahlan