Politik

Hadiri Deklarasi Kampanye Damai, LA-Ida Ingatkan Masyarakat Pilih Pemimpin yang Amanah

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Pasangan Calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Lukman Abunawas-Laode Ida (LA-Ida) berkomitmen penuh untuk menjalankan pilkada serentak secara damai, aman dan nyaman. Untuk menunjukkan komitmen itu, LA-Ida tampak hadir dalam deklarasi kampanye damai di Pilkada serentak 2024 yang diselenggarakan oleh KPU Sultra di lapangan eks MTQ Kendari, Selasa (24/09/2024).

Laode Ida dalam kesempatan itu mengungkapkan berkampanye damai merupakan komitmen semua paslon yang bertarung di Pilgub Sultra.

“Seluruh masyarakat harus memastikan pilkada ini berlangsung damai,” ungkapnya.

Ia mengungkapkan semua paslon yang bertarung memiliki tujuan yang sama, menginginkan pilkada di Sultra berjalan aman dan lancar. Namun, jika ada paslon yang tidak memiliki tujuan itu, maka akan menjadikan deklarasi ini hanya ucapan belaka.

“Apa yang bisa menjadikan itu damai, maka masyarakat Sultra harus memilih pemimpin yang amanah untuk kesejahteraan masyarakat. Kami, pasangan Lukman Abunawas dan Laode Ida berkomitmen menjadikan Sultra aman dan damai,” imbuhnya. (Kerjasama)

 

Reporter: Sunarto
Editor: Wulan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button