kesbangpol sultra
Kesehatan

Terkonfirmasi Positif Corona, Pria Asal Buton Meninggal Dunia

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Gugus Tugas Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), kembali merilis pasien terkonfirmasi positif Covid-19 meninggal dunia.

Menurut Satgas Covid-19 Rumah Sakit Bahteramas Kendari, Harry Setiawan, S.Kep.Ns, pasien terkonfirmasi positif asal Buton Meninggal dunia pada pukul 07.00 Wita, Jumat 21 Agustus 2020.

“Inisial B, jenis kelamin Laki-Laki, umur 67 tahun, alamat KTP Kabupaten Buton,” ujarnya dalam rilis yang diterima Detiksultra.com, Sabtu (22/8/2020).

Sebelumnya dia menjelaskan, pasien terkonfirmasi positif ini masuk di RS Bahteramas Kendari pada pukul 19.10 Wita, tanggal 18 Agustus 2020 kemarin.

Pasien pun mengeluhkan, demam, menggigil dan jantung berdebar debar. Namun pasien tersebut terlebih dahulu dirawat selama dua hari di Klinik Murhum Buton.

“Lanjut hari yang sama pukul 20.33 wita dilakukan rapid test, hasilnya Non Reaktif,” katanya.

“Usai Rontgen tanggal 19 Agustus 2020 di RS Bahteramas, hasilnya menunjukan pasien memiliki pneumonia Bilateral, DD/TB Paru aktif, cardiomegaly disertai aortasclerosis,” sambungnya.

Harry Setiawan, S.Kep.Ns. kembali menjelaskan, pada tanggal 21 Agustus 2020, kondisi pasien makin menurun, lalu kemudian dilakukan pemberian Oksigen NRM 10 liter/menit dan pemeriksaan Swab tes atau PCR , dan Pukul 07.00 Wita pasien dinyatakan Meninggal dunia dihadapan keluarga.

“Pukul 10.00 Wita, ada hasil SWAB TEST dinyatakan Positif Covid-19, dan Keluarga pasien menerima kondisi tersebut,” jelasnya.

Selanjutnya, tambah dia rencana awal jenazah pasien akan dikebumikan di Kabupaten Buton. Tetapi pihak keluarga meminta dan telah disetujui pasien dikebumikan di TPU Punggolaka, Kota Kendari.

“Perlakuan berdasarkan Protokol Kesehatan (Prokes) jenazah Covid-19 oleh tim pemakaman jenazah Covid-19 Polda Sultra,” tukasnya.

Reporter: Sunarto
Editor: Via

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

AJP ASLI Pilwali Kendari 2024