Metro Kendari

Wali Kota Kendari Dinyatakan Sembuh dari Covid-19

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir beberapa hari terakhir positif terpapar Covid-19 dan sudah melakukan perawatan.

Namun, berdasarkan hasil uji swab antigen terakhir, Sulkarnain dinyatakan negatif Covid-19.

“Berkat doa Bapak Presiden Joko Widodo dan masyarakat Kota Kendari, alhamdulillah hasil swab antigen saya negatif,” ucap Sulkarnain Kadir.

Direktur RSUD Kota Kendari Sukirman membenarkan hasil swab antigen Wali Kota Kendari negatif.

“Iya benar kemarin keluar hasil uji tes swab antigen Bapak Wali Kota, dan hasilnya negatif,” ungkapnya, Kamis (1/7/2021).

Untuk memastikan kembali, Direktur RSUD ini meminta agar wali kota melakukan uji tes polymerase chain reaction (PCR) untuk memastikan hasilnya.

“Agar memastikan, kami kembali melakukan tes PCR lagi dan hasilnya paling lambat besok keluar. Kalau hasil PCR-nya negatif, sudah diperbolehkan untuk pulang dari RSUD,” jelasnya.

Sebelumnya, Sulkarnain Kadir telah mendapatkan doa dari Presiden Joko Widodo saat meninjau lokasi pelaksanaan program vaksinasi massal di pelantaran kantor Gubernur Sultra, Rabu (30/6/2021).

“Iye, cepat sembuh Pak Wali,” ucap Presiden kemarin via zoom. (bds*)

Reporter: Sesra
Editor: J. Saki

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button