Penyaluran Dana BOS Kendari Masuk Gelombang Empat
KENDARI,DETIKSULTRA.COM – Penyaluran dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) lingkup Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga (Dikmudora) Kendari saat ini sedang berlangsung dan masuk di gelombang empat tahap satu di April 2023.
“Saat ini kita sedang dalam tahap salur Dana BOS, namun karena ada pergantian kepala sekolah, sehingga kita perlu menginput kembali nomenklatur sekolah yang terdampak. Sekarang tahap satu gelombang empat,” ungkap Koordinator Dana BOS Dikmudora Kendari, Yuharis, Selasa (11/4/2023).
Untuk tahap satu gelombang satu dan dua sudah tersalur semua. Tetapi dominan sekolah swasta dan sekolah baru. Karena adanya kebijakan baru dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dengan tiga kriteria yakni tidak melalui SiLPA atau Sisa Lebih Perhitungan Anggaran, sudah di review Aparatur Pengawas Intern Pemerintah (APIP) dan telah melaporkan penggunaan Dana BOS di tahun 2022.
“Tahun ini tahap satu sampai gelombang ke enam dan alhamdulillah kita di tahap satu gelombang satu dan dua sudah masuk sekolah baru,” katanya.
Namun masih ada satu sekolah yang belum tersalurkan dana BOS-nya di gelombang tiga yakni Sekolah Kristen Kendari Barat karena terkendala di pelaporan, dalam hal ini penggunaan aplikasi pada perangkatnya yakni laptop. Pasalnya ada standar dalam penggunaan aplikasinya, minimal windows 8 ke atas.
“Sehingga terganggu saat ingin pelaporan data, kita berharap sekolah itu bisa masuk pada gelombang empat di April 2023 ini,” jelasnya.
Total dana BOS 2023 sekitar Rp47 miliar dari 123 baik SD dan SMP, ditambah lima sekolah baru yakni satu negeri dan empat swasta. Jumlah anggaran itu naik dari tahun sebelumnya, karena adanya tambahan sekolah baru. (bds)
Reporter: Septiana Syam
Editor: Wulan