Metro Kendari

Nelayan Bantu Basarnas Evakuasi Kapal Bermuatan Semen yang Terbakar di Perairan Pasar Wajo

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Basarnas melaporkan terjadi kabakaran kapal pemuat semen, yakni KM Tarex 2. Kapal ini terbakar di perairan Pasar Wajo, Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara, Pada Jumat (28/2/2025) dini hari.

Kepala Kantor Pencarian dam Pertolongan (Basarnas) Kendari, Amiruddin mengatakan, kapal milik PT Semen Indonesia asal Tuban, Jawa Timur ini akan bertolak menuju Namrole, Buru Selatan, Maluku.

“Kapal KM Tarex 2 dengan kapten atas nama Edi Wartono dan membawa awak kapal sebanyak 17 orang,” ungkap Amiruddin.

Ia menyebut seluruh awak kapal dalam kondisi selamat setelah dievakuasi ke Desa Dongkala, Kecamatan Pasar Wajo oleh nelayan setempat.

Amiruddin menjelaskan kronologi kebakaran kapal diketahui bermula dari informasi yang diterima Pusat Komando Basarnas Kendari pada pukul 02.30 Wita.

“Pada pukul 02.30 Wita, terima info dari ABK kapal bernama Emi bahwa KM Tarex 2 Call Sign PMXZ mengalami kebakaran di kamar mesin dan memerlukan bantuan di perairan Pasar Wajo,” ujar Amiruddin.

Pada pukul 02.40 WITA pelapor menyampaikan, seluruh awak kapal telah dievakuasi oleh nelayan ke Desa Dongkala, Kecamatan Pasar Wajo, Kabupaten Buton. (cds)

Reporter: Dandy
Editor: Wulan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button