Mahasiswa Asal Thailand dan Filipina Kunjungi SMPN 5 Kendari
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – SMP Negeri 5 Kendari kedatangan mahasiswa luar negeri yang melaksanakan Praktik Pengalaman Kerja (PPL) internasional. PPL ini merupakan bagian dari kegiatan South East Asian Ministers of Education Organization (SEAMEO), sebuah organisasi yang bergerak di bidang pendidikan se-Asia Tenggara.
“Dua dari Thailand dan satu dari Filipina. Mereka datang untuk PPL disin. Tadi mereka diantar langsung oleh Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Halu Oleo,” ungkap Kepala SMPN 5 Kendari Muhammad Nurdin.
Ketiga Mahasiswa ini akan PPL selama sebulan di SMPN 5 Kendari. Mereka akan mengajar mata pelajaran bahasa Inggris di kelas VII, VIII, dan IX.
Nurdin berharap, dengan adanya mahasiswa PPL luar negeri ini, profesionalisme guru dapat meningkat.
“Saya mengharapkan dengan adanya mahasiswa PPL ini ada sharing informasi antara mahasiswa PPL dan siswa-siswa SMPN 5 Kendari, dan juga meningkatkan profesionalitas guru,” tutupnya.
Reporter: Yusuf Maronta
Editor: Ann