kesbangpol sultra
Metro Kendari

Kendari Kini Miliki 33 Kampung Keluarga Berkualitas dan Dapur Sehat

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Kota Kendari kini mempunyai 33 kampung keluarga berkualitas dan dapur sehat yang tersebar di beberapa kelurahan dan kecamatan.

Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Jahuddin, saat menghadiri peresmian kampung berkualitas dan dapur sehat di Kantor Lurah Lalodati, Selasa (29/11/2022). Jahuddin mengatakan, kampung berkualitas di Kota Kendari hari ini berjumlah 33 termasuk di Kelurahan Lalodati.

“Di mana kampung berkualitas ini sebelumnya namanya adalah kampung KB yang dilaunching oleh bapak Presiden RI Jokowi pada tanggal 12 Januari 2016 secara nasional,” katanya.

Ia menjelaskan, tujuan kampung berkualitas ini adalah untuk menggaungkan kembali program Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN).

“Setelah perubahan sistem pemerintahan dari sentralisasi ke desentralisasi, program BKKBN itu seolah-olah redup, setelah itu diaktifkan karena penguatan sumber daya manusia pengelola program di lapangan sangat lemah,” jelasnya.

Sementara itu, Pj Wali Kota Kendari, Asmawa Tosepu menjelaskan, kampung keluarga berkualitas merupakan salah satu agenda prioritas pembangunan nasional yang tertuang dalam nawa cita pemerintah pusat.

Asmawa Tosepu menuturkan, point utama dari keluarga berkualitas ini adalah integrasi atau keterpaduan program pemerintah keluarga berencana dan pembangunan keluarga sendiri.

“Jadi kampung berkualitas ini tegak dan terperpadu antar sektor-sektor terkait dalam upaya mewujudkan yang berkualitas dimana program ini adalah untuk melaksanakan fungsi-fungsi keluarga,” tuturnya. (cds)

 

Reporter: Zubair
Editor: Wulan Subagiantoro

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

AJP ASLI Pilwali Kendari 2024