Metro Kendari

Kapolri Mutasi Empat Jabatan Kapolres di Sultra, Berikut Daftar Lengkapnya

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Jelang akhir tahun 2024, Kapolri Jenderal Listyo Sigit kembali melakukan mutasi jabatan perwira menengah (pamen) di lingkup Polda Sulawesi Tenggara (Sultra).

Mutasi ini sebagaimana tercantum di Surat Telegram (ST) Kapolri Nomor ST/2776/XII/KEP./2024 dan ST/2777/XII/KEP./2024 yang ditandatangani pada 29 Desember 2024.

Dari ST Kapolri, tercatat 19 pejabat mengalami rotasi, dengan rincian delapan perwira meninggalkan Polda Sultra, enam perwira masuk, dan lima lainnya menjalani mutasi di internal Polda Sultra.

Adapun rincian lengkapnya mutasi Kapolri sebagai berikut:

Kombes Pol Aris Tri Yunarko, sebelumnya menjabat Kapolresta Kendari kini dimutasi dengan jabatan sebagai Dirreskrimsus Polda Bengkulu. Sementara posisi Kapolresta Kendari, diisi oleh Kombes Pol Eko Widiantoro.

Berikutnya, AKBP Moh. Yosa Hadi, yang menjabat Kapolres Kolaka, kini dimutasi menduduki posisi Wakapolresta Kendari, digantikan AKBP Yudha Widyatama Nugraha sebagai Kapolres Kolaka yang baru.

Selanjutnya Kapolres Konawe Utara (Konut), AKBP Priyo Utomo juga dimutasi ke Polda Jawa Barat (Jabar) dengan jabatan Wadirreskrimsus.

Sementara jabatan yang ditinggalkan AKBP Priyo Utomo, digantikan AKBP Rico Fernanda, yang sebelumnya menjabat Kasubdit Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Ditreskrimsus Polda Sultra.

Kemudian jabatan Kapolres lainnya yang ikut dalam mutasi kali ini yakni Kapolres Bombana, yang sebelumnya dijabat AKBP Roni Syahendra, digantikan AKBP Wisnu Hadi.

Sedangkan jabatan baru eks Kapolres Bombana AKBP Roni Syahendra sebagai Kapolres Merangin Polda Jambi.

Selanjutnya, AKBP Honesto R. Dasinglolo, sebelumnya menjabat sebagai Kabagbinopsnal Ditreskrimsus Polda Sultra, kini diangkat sebagai Kabagwassidik Ditreskrimsus Polda Sultra.

Kombes Pol Ardianto Tedjo Baskoro, dari Dirresnarkoba Polda Sultra, dimutasi sebagai Dirresnarkoba Polda NTT.

AKBP Sukmo Wibowo, ditugaskan sebagai Dirresnarkoba Polda Sultra setelah sebelumnya menjabat Kabagwassidik Ditreskrimum Polda Kalbar.

Kombes Pol Stefanus Michael Tamuntuan, dimutasi menjadi Analis Kebijakan Madya Bidang Janbang Lemdiklat Polri.

AKBP Gusti Agung Dhana Aryawan, kini menjabat sebagai Kepala SPN Polda Sultra.

Kombes Pol Faisal Florentinus Napitupulu, dimutasi ke Baharkam Polri sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Polair.

AKBP Saminata diangkat sebagai Dirpolairud Polda Sultra. (bds)

Reporter: Sunarto
Editor: Biyan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button