Dukcapil Sultra Sosialisasikan Aktivasi KTP Digital ke ASN
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Sulawesi Tenggara (Sultra) terus menyosialisasikan aktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD) atau KTP digital ke seluruh OPD lingkup Pemprov Sultra di tahun 2024.
Beberapa OPD yang telah disambangi Dukcapil yakni Dinas Koperasi dan UMKM Sultra, Dinas Lingkungan Hidup Sultra, Dinas Ketahanan Pangan Sultra. Selanjutnya, Biro Pembangunan Setda Sultra, Biro Umum Setda Sultra, Biro Hukum Setda Sultra, Biro Ekonomi Setda Sultra, Biro Organisasi Setda Sultra dan jajaran Staf Ahli.
Kepala Dinas Dukcapil Sultra, Muhammad Fadlansyah mengatakan, jadwal kunjungan di setiap OPD terpisah per harinya, mengingat jumlah pegawai yang banyak.
“Aktivasi IKD ini didukung berdasarkan surat dari Sekda Provinsi, untuk itu sehari sebelum kunjungan ke kantor sudah diinfokan akan ada sosialisasi,” katanya, Rabu (13/03/2024).
Lanjutnya, dalam kunjungan tentunya tidak bisa semua pegawai di aktivasi, sebab kemungkinan ada pegawai yang sedang bertugas di lapangan, sakit, maupun kendala lainnya.
Fadlansyah menjelaskan untuk tahapan awal, Dukcapil akan fokus pada ASN lingkup Pemprov Sultra. Usai rampung, ke depan akan dilanjutnya sosialisasi ke masyarakat umum.
“Sosialisasi ini penting karena jika kita melihat persentase aktivasi KTP digital di Sultra saat ini baru mencapai 13 persen dari total kepemilikan KTP elektronik,” terangnya.
Ia menargetkan pada tahun 2024 ini aktivasi KTP digital ini akan mencapai 30 persen dari tahun sebelumnya ditargetkan di angka 25 persen.
Terdapat beberapa kelebihan KTP virtual dibanding KTP elektronik. Diantaranya lebih praktis dan efisien, karena apabila ada kebutuhan administrasi maka tidak perlu membawa KTP fisik ke depannya. (bds)
Reporter: Muh Ridwan Kadir
Editor: Wulan