Metro Kendari

Disnakertrans Sultra Gelar Donor Darah, Bantu Masyarakat di Tengah Wabah DBD

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Sulawesi Tenggara (Sultra), mengadakan donor darah dalam rangka memperingati Bulan Keselamatan Kerja.

Disnakertrans Sultra menggelar kegiatan bakti sosial (baksos) ini bekerja sama dengan UPP PLN Kota Kendari dan Palang Merah Indonesia (PMI) Sultra, yang dilaksanakan di Aula Disnakertrans Sultra, Jumat (19/1/2024).

Kabid Binwasnaker dan K3 Disnakertrans Sultra, Asnia Nidi, mengatakan, kegiatan ini bukan hanya sekadar memperingati Bulan Keselamatan Kerja, tapi tujuan lainnya yakni membantu masyarakat yang membutuhkan darah akibat wabah DBD akhir-akhir ini.

Selain itu, Niar mengatakan di tengah kondisi mewabahnya demam berdarah di Sultra, dengan aksi kemanusiaan yang dilakukan ini bisa menambah stok darah di Kantor PMI Sultra.

“Karena lagi tinggi angka demam berdarah, permintaan-pun juga banyak, sehingga dengan momen aksi kemanusiaan donor darah yang dilakukan saat ini mudah-mudahan bisa menambah stok darah di PMI,” ucapnya.

Asniar menambahkan, dalam aksi sosial ini, pihaknya melibatkan perusahan atau pelaku usaha untuk menjadi panitia pelaksana donor darah. Keterlibatan perusahaan diharapkan dapat meningkatkan rasa peduli mereka kepada masyarakat dan karyawan.

“Jadi tahun ini kita bentuk panitia dari pelaku usaha di Sultra dan pesertanya-pun yang donor darah dari pelaku usaha yang ada di Sultra,” pungkasnya.

Sebagai informasi, kasus DBD yang tersebar di 17 kabupaten/kota se-Sultra, tercatat sejak akhir Desember 2023 hingga Januari 2024, terdapat 396 orang penderita. Bahkan dari ratusan penderita, terkonfirmasi, satu pasien dinyatakan meninggal dunia. (bds)

 

Reporter: Sunarto
Editor: Biyan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button