Metro Kendari

Beri Mandat untuk DPC MKGR Konawe, Ini Pesan Ketua DPD MKGR Sultra

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Sejak pengukuhan pengurus dan pelantikan Ketua DPD Ormas Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) Sulawesi Tenggara (Sultra) pada 5 Maret 2022 lalu, Aksan Jaya Putra (AJP) terus bergerak guna membesarkan organisasi di Sultra. Salah satu targetnya yakni merampungkan pembentukan kepengurusan di 17 kabupaten/kota se-Sultra, yang mana selama ini kepengurusan di daerah belum terlaksana dengan baik.

Sebagai langkah pertama, Ketua DPD Ormas MKGR Sultra, AJP, menunjuk Wahyudi Rahmadi sebagai Ketua DPC Ormas MKGR Konawe, Anas Fadil, selaku Sekretaris dan Yusmita Amaliah selaku Bendahara.

Menurut dia, penunjukan kepada ketiganya dengan masa bakti 2022-2027 tersebut, sesuai yang tertuang pada Surat Mandat Nomor:01/DPD/Ormas MKGR/Sultra/VIII/2022.

Ia mengatakan, DPD Ormas MKGR Sultra dalam target menuntaskan pembentukan  DPC di daerah-daerah. Dari 17 kabupaten/kota, yang baru siap dikukuhkan yakni pengurus DPC Ormas MKGR Konawe.

“Mandat ini kita berikan dalam kurun waktu satu bulan untuk mempersiapkan kepengurusan dan persiapan pelantikan,” ujarnya, Rabu (17/8/2022).

Wakil Ketua Komisi III DPRD Sultra ini berharap DPC Ormas MKGR Konawe dapat berafiliasi dengan Partai Golkar untuk memenangkan Pemilihan Umum (Pemilu) maupun Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.

“Kita bersama-sama memenangkan pak Airlangga Hartarto sebagai Presiden RI berikutnya,” jelas AJP.

Ditambahkannya, dalam waktu dekat ini, AJP akan kembali menyerahkan mandat kepada sejumlah daerah, diantaranya DPC Baubau, Wakatobi, Bombana dan Buton.

“Kita sudah bahas hari ini, semuanya sudah siap tinggal saya serahkan. Target kita Desember 2022 ini, kepengurusan di 17 kabupaten/kota tuntas,” tukasnya. (bds)

Reporter: Sunarto
Editor: Wulan Subagiantoro

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button