Sempat Buron, Pelaku Penganiayaan di Mawasangka Buton Tengah Berhasil Diringkus Polisi

BUTON TENGAH, DETIKSULTRA.COM – Tim Resmob Satreskrim Polres Buton Tengah bersama Polsek Mawasangka berhasil mengamankan seorang lelaki berinisial R (23) warga Lingkungan Kampung Baru, Kelurahan Watolo, Kecamatan Mawasangka. R merupakan pelaku penganiayaan terhadap MI (21) dan sepupunya F.
Pelaku berhasil diamankan polisi pada Kamis (23/01/2025) sekira pukul 23.00 Wita di Kelurahan Watolo. Pelaku ditangkap tanpa perlawanan. Sebelumnya juga polisi beberapa kali melakukan pencarian, namun R berhasil lolos dan melarikan diri.
Kapolres Buton Tengah AKBP Wahyu Adi Waluyo mengatakan, kejadian penganiayaan tersebut terjadi pada tanggal 1 Desember 2024 sekitar pukul 17.40 Wita. Korban MI saat itu sedang bersama sepupunya F berboncengan mengendarai sepeda motor dan hampir bersenggolan dengan sepeda motor yang dikendarai oleh pelaku. Namun pelaku tidak terima dan mengadang motor yang dikendarai korban.
“Saat itu korban MI kembali melanjutkan perjalanan namun tiba-tiba diadang oleh pelaku menggunakan sepeda motornya. Sempat terjadi perdebatan yang kemudian pelaku R lalu memukul F yang mengenai pelipisnya yang saat itu F dan MI masih berada di atas motor,” kata AKBP Wahyu melalui rilis yang dikeluarkan pada Jumat (24/01/2025).
Saat Pelaku R kembali ingin melakukan pemukulan terhadap F, MI kemudian langsung menangkap tangan R yang saat itu hampir kembali mengenai F. Lalu terjadilah kembali saling adu mulut antara pelaku dan kedua korban yang membuat R tersulut emosi dan kembali melakukan pemukulan.
“Sempat kembali terjadi adu mulut antara pelaku dan korban. Lalu korban meminta maaf dan meminta agar pelaku pergi namun saat itu R langsung melakukan penganiayaan terhadap MI yang mengenai bibir atas korban dan kembali melakukan pemukulan lagi yang mengenai kepala MI sehingga ia tersungkur ke tanah,” tambah AKBP Wahyu.
Lalu MI mendorong pelaku dan berusaha melarikan diri sambil berlumuran darah. MI melarikan diri ke salah satu rumah makan yang berada tidak jauh dari lokasi kejadian untuk mencari pertolongan.
Kemudian pelaku pun dilerai oleh warga yang kebetulan saat itu melintas di jalan tersebut. Saat ini R telah diamankan di Mako Polres Buton Tengah guna menjalani proses hukum lebih lanjut. (bds)
Reporter: Mukhtar Kamal
Editor: Biyan