Musim Hujan, BMKG Ingatkan Waspada Puting Beliung
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kendari mengingatkan masyarakat soal ancaman angin puting beliung yang potensi terjadi di musim penghujan.
Wilayah Kota Kendari dan sejumlah daerah di Sultra dinyatakan sudah memasuki musim penghujan di bulan Desember ini. Intensitas hujan rata-rata skala sedang hingga hujan lebat.
Prakirawan BMKG Kendari, Faisal Habibie menyatakan, selain puting beliung, tingginya curah hujan dan angin kencang bisa menyebabkan bencana lain, mulai dari banjir, tanah longsor, bahkan pohon tumbang.
“Tetap kami ingatkan masyarakat waspadai pohon tumbang, banjir bahkan puting beliung,” ungkapnya, Rabu(18/12/2019).
BACA JUGA :
- Dikontrak Starvision, Ivonne Inawade Siap Jajal Berbagai Peran
- Mayat Laki-Laki Ditemukan Mengapung di Kali Puuwatu
- Ini Fokus Kerja Pj Bupati Muna Barat yang Baru
- Jaga Kamtibmas, Polresta Kendari Gencar Razia Kendaraan dengan Knalpot Brong
- Dituding Gelapkan DD, Ini Penjelasan Kades Kombikuno Muna Barat
Beberapa hari kedepan hujan tersebar di beberapa wilayah, seperti Konawe Kepulauan, Konawe, Konawe Selatan, termasuk Kota Kendari.
Tidak hanya didarat, potensi cuaca ekstrem yang bisa terjadi selama musim hujan, bisa menyebabkan gelombang tinggi sehingga menyebabkan bahaya bagi aktifitas pelayaran.
“Kita update terus perkembangan cuaca, masyarakat pun bisa pantau melalui aplikasi BMKG di situs resmi https://infobmkg.co.id,” pungkasnya.
Reporter: M4
Editor: Dahlan