kesbangpol sultra
Olahraga

Berlaga di Bali, AJP Bantu Dua Atlet Muay Thai, Pelatih: Belum Ada Perhatian Pemerintah

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Dua atlet bela diri Muay Thai Sulawesi Tenggara (Sultra) akan mengikuti Summer Fights Muay Thai dan Bali K-1 Championship pada 12 Februari 2022 mendatang.

Kedua atlet tersebut yakni La Ode Abdul Basith FR yang nanti berlaga di ajang Summer Fights Muay Thai dan Putra Azma B.M, berlaga di kompetisi Bali K-1 Championship.

Ironisnya, meski keduanya akan membawa nama daerah menuju anjang sana, namun pemerintah daerah (Pemda) setempat belum memberikan perhatian khusus bagi mereka.

Karena merasa belum ada dukungan pendanaan, kedua atlet bersama pelatihnya mendatangi Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Sultra, Aksan Jaya Putra (AJP), Senin (31/1/2021) kemarin.

Keluhan pun dijawab oleh AJP dengan memberikan bantuan uang tunai guna mensuport di bidang olahraga, khususnya bela diri Muay Thai di Kota Kendari.

Menurutnya, atlet Muay Thai di Kota Kendari sangat menjanjikan untuk mendulang prestasi. Hanya AJP bilang tinggal bagaimana keseriusan pemerintah membina dan memberikan sumbangsih besar kepada atlet-atlet.

Harapannya kedepan pemerintah harus lebih memperhatikan atlet-atlet baik biaya pengembangan atlet maupun bonus bagi yang berprestasi.

“Melihat semangat dari tim Muay Thai Sultra yang akan berlaga di Bali bersama official, saya merasa tergerak untuk membantu. Hal ini juga sebagai bentuk penyemangat kepada mereka,” kata dia

Ditempat yang sama, pelatih Muay Thai Sultra, Musa mengatakan hingga menjelang keberangkatan ke Bali, belum ada sentuhan bantuan dari pemerintah.

Untung, sebelum berangkat dirinya dan dua anak asuhnya mendapat bantuan dari Wakil Ketua Komisi III DPRD Sultra. Alhasil bantuan tersebut dijadikan sebagai palatuk semangat berlaga demi memberikan yang terbaik.

“Bantuan selama ini (menjelang keberangkatan) belum ada, baru Pak AJP yang kasih. Kami juga bersyukur, alhamdulillah atas bantuannya baik moral maupun moril,” tutur Musa.

 

Reporter: Sunarto
Editor: Via

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

AJP ASLI Pilwali Kendari 2024