Metro KendariRamadhan

ASLI Roadshow Bagi Takjil ke Tukang Becak dan Pemulung

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Abdul Rasak dan Andi Sulolipu (ASLI) berbagi berkah di bulan suci ramadan.

ASLI roadshow dengan membagikan takjil ramadan kepada masyarakat di Kota Kendari. Sasaran utamanya adalah para tukang becak dan kelompok pemulung.

Dewan Pembina ASLI, Abdul Rasak mengatakan, pembagian takjil ramadan dilakukan sebagai bentuk kepedulian ASLI kepada masyarakat kurang mampu yang ada di Kendari.

Momen berbagi ini kata Anggota DPRD Kota Kendari ini dianggap cukup tepat, karena akan dilipatgandakan pahala amaliah kebajikan.

“Kami jadikan bulan suci ramadan sebagai momen berbagi bersama saudara kita para tukang becak dan pemulung,” kata Rasak.

Kegiatan sosial ini lanjutnya, merupakan rangkaian dari kegiatan safari ramadan ASLI bersama relawan sosial dan tim ASR.

“Kami harap bisa membantu kaum kurang mampu di Kendari yang menjalankan ibadah puasa ketika berbuka,” tambahnya.

Selain takjil, tim safari ramadan ASLI juga membagikan masker kepada tukang becak dan pemulung.

Seluruh rangkaian kegiatan tersebut dilaksanakan dengan Prokes Covid-19.

Reporter: Faisal
Editor: Via

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button