kesbangpol sultra
Ekobis

Pasca Banjir, Stok Sagu Masih Aman

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Setelah banjir yang merendam beberapa daerah di Sultra, mempengaruhi harga beberapa komoditas pangan. Akan tetapi tidak pada sagu. Ketersediaan sagu di pasar masih cukup untuk beberapa pekan ke depan.

Neni (26), pedagang Pasar Anduonohu mengatakan, saat ini sagu yang dijualnya masih bisa dibilang memadai hingga beberapa pekan.

“Kira-kira masih bisa bertahan hingga satu atau dua minggu lagi. Karena bisa dibilang pembeli juga nda terlalu banyak. Karena sagukan bukan makanan pokok,” ungkapnya.

[artikel number=3 tag=”banjir,pasar”]

Selain itu sagu tersebut berasal dari beberapa daerah yang ada di Koltim dan Konawe. Yang sebelumnya daerah tersebut terkena musibah banjir beberapa hari yang lalu.

Sementara untuk harga sagu yang ada di Pasar Anduonohu, berkisar mulai dari Rp 5.000, Rp 10.000, Rp 20.000 dan Rp 100.000.

Reporter: Muhammad Israjab
Editor: Rani

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

AJP ASLI Pilwali Kendari 2024