EkobisMetro Kendari

Minimalisir Kecelakaan Kerja, PLN Kendari Seleksi Perusahaan Rekanan

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Perusahaan Listrik Negara (PLN) Area Kendari, menggelar seleksi terhadap perusahaan calon rekanan yang akan bermitra di tahun 2018.
Manajer PLN Area Kendari, Eryan Saputra mengatakan, dengan kemampuan sumber daya manusia, kelengkapan peralatan kerja yang memenuhi standar, dan peralatan pelindung diri yang memadai, menjadi faktor penting dalam melaksanakan tugas dengan baik, dan meminimalisir kecelakaan kerja.
“Perusahaan yang akan menjadi rekanan PLN Area Kendari nantinya dapat bekerja dengan baik tanpa terjadinya kecelakaan kerja,” ujarnya.
Eryan Saputra menegaskan, dirinya tidak menginginkan peristiwa kecelakaan kerja yang terjadi tahun 2017 lalu terulang lagi di tahun 2018.
PLN Area Kendari akan menindak tegas bagi pekerja yang lalai dalam tugas, dengan memutus kontrak rekanan.
Reporter: Fadli Aksar
Editor: Ann

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button