EkobisMetro Kendari

Diprediksi Kondom Laris Manis Tahun Baru, Begini Tanggapan Masyarakat

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA. COM – Alat kontrasepsi Kondom, digadang-gadang laris manis jelang pergantian tahun 2018 ke 2019.

Seperti biasa, kondom digunakan oleh sepasang kekasih yang sudah akad. Namun, kerap pula disalahgunakan oleh sepasang kekasih yang belum memiliki status yang sah dimomen pergantian tahun.

Hal ini membuat resah bagi para orang tua. Salah satunya, warga Kota Kendari Hartati (42). Kepada Detiksultra.com Tati mengaku, jika dirinya sangat menyayangkan perilaku anak muda sekarang dan seharusnya, orang tua berperan penting dalam mengantisipasi terjadinya penyalahgunaan Kondom tersebut.

“Saya sangat tidak suka dengan perilaku anak muda sekarang, seenaknya menggunakan kondom demi melakukan hal yang dilarang agama.” ujarnya, Minggu (23/12/2018).

Untuk mengantisipasi penyalahgunaan Kondom tersebut, para orang tua harus memberikan edukasi secara emosional kepada anaknya.

“Mau di momen pergantian tahun atau hari biasanya, saya selalu menekankan dan memberikan pehamanan kepada anak saya, tapi secara halus begitu. Ya Alhamdulillah anak saya paham. Buktinya ketika dia ingin keluar selalu ingin ditemani sama orang tuanya,” ungkapnya.

Sementara itu, Nani (54) mengungkapkan, jika ingin mengantisipasi terjadinya penyalahgunaan anti kontrasepsi oleh anak muda yang belum memiliki status sebagai suami istri, maka perlu ada peran pemerintah untuk menekan penyalahgunaan Kondom.

“Kita tidak bersama anak-anak kita selama 2 kali 24 jam, tetapi kita harus tetap selalu mengingatkan kepada mereka sesuatu hal yang tidak perlu dilakukan. Disini juga sebenarnya, harus ada peran aktif pemerintah, supaya tidak jadi pembiaran,” tandasnya.

Reporter: Sunarto
Editor : Dahlan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button