kesbangpol sultra   kesbangpol sultra
Ekobis

Claro Wedding Festival 2024 Usung Tema The Paradise of Tana Toraja

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COMClaro Wedding Festival (CWF) hadir kembali, berkolaborasi dengan Artpro the Organizer dengan mengusung tema The Paradise of Tana Toraja. Kegiatan yang dilaksanakan setiap tahun ini menjadi kesempatan bagi calon pengantin mendapatkan kebutuhan-kebutuhan pernikahan.

Marcom Claro Kendari, Ima mengungkapkan, melalui CWF calon pengantin tidak hanya mendapatkan kebutuhan pernikahan saja, tetapi juga berbagai keuntungan lainnya, seperti cashback hingga Rp5 juta khusus paket wedding Claro Kendari.

“CWF akan kita laksanakan pada 28 Februari sampai 03 Maret 2024 di Lobby Area, Claro Kendari. Di acara tersebut calon pengantin juga akan bertemu langsung dengan vendor-vendor
pernikahan,” tuturnya di konferensi pers CWF, Kamis (22/02/2024).

Tidak itu saja, calon pengantin akan mendapat diskon dari vendor-vendor pernikahan, seperti dekorasi, photography, rumah pengantin, seserahan dan masih banyak lainnya. Manfaat lainnya, bagi calon mempelai yang menghadiri CWF ialah lebih mudah mendapatkan akses untuk bertemu langsung dengan vendor-vendor pernikahan.

“Sehingga lebih praktis dan efisien karena vendor-vendor pernikahan berada di dalam satu tempat yang sama sekaligus. Hal itu menambah referensi ide-ide pernikahan dengan melihat langsung, merasakan sendiri experience-nya,” jelasnya.

Ima menambahkan, berkonsultasi dengan vendor-vendor pernikahan akan menjawab segala kebutuhan pernikahan, pastinya akan mendapatkan berbagai benefit dengan harga terjangkau.

Sementara Anwar dari Artpro the Organizer mengatakan, Claro Wedding Festival sendiri mengangkat tema yang berbeda setiap tahunnya. CWF 2023 kemarin pihaknya mengangkat tema Buton, tahun ini The Paradise of Tana Toraja.

“Untuk tema CWF kita selang seling, jika tahun lalu itu yang diangkat budaya dari dalam Sulawesi Tenggara (Sultra) yakni Buton. Sekarang yang diambil budaya luar Sultra yakni Toraja. Sebagaimana Indonesia yang memiliki keberagaman budaya,” katanya.

Sultra sendiri didiami oleh berbagai suku yang ada di Indonesia termasuk Toraja. Hal ini membuat industri di bidang pernikahan tumbuh berkembang, berinovasi, berimprovisasi dan lebih bervariasi. Membuat vendor-vendor di Sultra tidak kalah bagusnya dengan vendor-vendor di Jakarta, Surabaya serta Makassar.

Vendor-vendor pernikahan di Sultra sendiri menawarkan berbagai benefit dan paket, baik itu pernikahan tradisional maupun modern. Claro Kendari pun memiliki ballroom berkapasitas sampai ribuan orang, ceiling yang tinggi, area pre function berukuran luas memudahkan para calon mempelai mewujudkan wedding impiannya.

Vendor-vendor yang turut serta dalam CWF yakni Artpro The Organizer, Artmosphere Décor, Framefix Galery Indonesia, 9 Hello Motion, Dominan Bunga, Rans Deco, Even In Silence, Yusma Wedding, Qisa.idn, Play Organizer, Yanti Make Up, dan masih banyak lagi.

Ditempat yang sama, Alin dari Artpro the Organizer mengatakan, CWF juga akan dimeriahkan dengan berbagai lomba seperti lomba menggambar, fashion show, photographer, dan lomba reels. (bds)

 

Reporter: Septiana Syam
Editor: Wulan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button