HeadlinePolitik

Ridwan Bae: Munaslub Partai Golkar Jangan Zalimi Tim Setnov

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Ridwan Bae, Ketua DPD I Partai Golkar Sulawesi Tenggara (Sultra) setuju dengan wacana akan diselenggarakannya Musyawarah Nasional  Luar Biasa (Munaslub) Partai Golkar yang rencananya akan digelar akhir Desember 2017 atau awal Januari 2018.
Menurutnya, baik pengurus DPD I dan DPD II yang berada di kabupaten/kota sama sekali tidak masalah dengan adanya rencana akan diselenggarakan Munaslub untuk mendapatkan Ketua Umum (Ketum) yang baru menggantikan posisi  Setya Novanto. Namun demikian, ia juga berharap agar Munaslub yang akan digelar tersebut masih menghormati kubu Setnov.
“Kita selenggarakan Munaslub tapi jangan sampai terkesan kita mendzolimi kubu dari Setnov  atau DPP karena penyelenggara nanti ini dari DPP. DPD juga tidak boleh memperlihatkan sifat arogannya,” katanya kepada Detiksultra.com melalui sambungan celuler, Rabu (6/12/2017).
Beberapa alasan dikemukakannya terkait desakan Munaslub yang disetujuinya antara lain terkait penilaian masyarakat terhadap kinerja Partai Golkar, juga ia menuturkan bahwa dalam pilkada yang akan diselenggarakan 2018 mendatang, lebih elok jika surat rekomendasi yang diberikan kepada bakal calon yang diusung ditanda tangani langsung oleh ketum dan sekjen yang baru.
Ia berharap dengan diselenggarakannya munaslub tersebut maka akan menjaga kekompakan seluruh kader, sehingga tetap solid dalam membesarkan partai serta meraih kemenangan dalam pilkada bahkan pilpres 2019.
Seperti diketahui, Ketum Partai Golkar, Setya Novanto ditetapkan sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam kasus KTP elektronik pada 10 November 2017 dan saat ini telah ditahan oleh KPK.
Reporter : Fadli Aksar
Editor: Zhafir

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button