Lomba Desa dan Kelurahan Tingkat Kabupaten Konsel Mulai Bergulir
KONAWE SELATAN, DETIK SULTRA.COM – Tim penilai lomba desa dan kelurahan tingkat Kabupaten Konsel Tahun 2018, hari ini mulai turun ke desa dan kelurahan.
Untuk menilai 25 desa yang merupakan perwakilan masing-masing kecamatan, tim penilai yang terdiri dari 21 OPD, dibagi menjadi dua tim.
Tim I mengawali kegiatan penilaiannya di Desa Sawah Kecamatan Kolono dan Desa Amolengu Kecamatan Kolono Timur dengan penanggung jawab Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Ir. Agusalim, M.si. Sedangkan tim II dimulai dari Desa Kota Bangun dan Kelurahan Ranomeeto Kecamatan Ranomeeto serta Desa Lameuru Kecamatan Ranomeeto Barat dengan penanggung jawab Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Dr. Sahlul, SE. M.Si.
Menurut Sahlul, kegiatan ini akan dilaksanakan selama delapan hari kerja, yang mengacu pada Permendagri Nomor 81 tahun 2015 tentang evaluasi desa dan kelurahan serta perlombaan desa dan kelurahan, dengan tiga indikator utama penilaian yakni bidang pemerintahan, bidang kewilayahan dan bidang kemasyarakatan.
Selanjutnya, ia juga menjelaskan, untuk aspek pemerintahan, meliputi kependudukan, administrasi Pemdes, keamanan dan ketertiban, tata kelola keuangan, pendidikan, kesehatan, inovasi dalam mengembangkan potensi desanya.
Sedangkan aspek kewilayahan di antaranya pemetaan rawan bencana dan konflik, luas dan batas-batas wilayah. Adapun aspek kemasyarakatan mencakup keaktifan PKK, kegiatan keagamaan atau peran serta masyarakat dalam pembagunan di desanya dan peran Bumdes dalam meningkatkan pendapatan APBDes.
“Kegiatan ini juga untuk mengevaluasi dan mengetahui kriteria sebuah desa. Apakah desa terbelakang, desa sedang berkembang atau desa maju. Karena perlakuan terhadap setiap desa akan berbeda sesuai kriterianya. Jika masuk zona desa terbelakang, maka akan dilakukan pemdampingan/pembinaan agar jadi lebih baik. Dan jika masuk kategori desa maju, akan diberikan reward dan didorong untuk diikutkan dalam setiap lomba baik tingkat provinsi maupun nasional,” tambahnya.
Lanjutnya, untuk mengetahui kinerja Pemdes selama kurun waktu dua tahun dalam membangun dan mensejahterahkan warga desanya, apakah sudah sesuai dengan program kerja yang telah dirumuskan. Desa yang berhasil menjadi pemenang nanti, akan diumumkan pada tanggal 2 Mei 2018 saat HUT Konsel ke-XVÂ sekaligus sebagai persiapan untuk mengikuti lomba desa/kelurahan tingkat provinsi.
Reporter: Ririn
Editor: Rani