742 Personil Gabungan Siap Amankan Pergantian Tahun di Kolaka
KOLAKA, DETIKSULTRA.COM -Sebanyak 742 orang personil gabungan dari TNI, Polri, Pol PP, Dinas Perhubungan dan Pramuka, siap mengamankan malam pergantian tahun di Kabupaten Kolaka.
Kabag Ops Polres Kolaka, Kompol Tofiq, mengatakan, untuk pengamanan tahun baru 2019, Polres Kolaka dan jajaran menurunkan personil sebanyak 556 personil, Kodim 1412 Kolaka sebanyak tiga peleton personil TNI, Pol PP satu peleton, Dishub Kolaka satu peleton dan satu peleton Pramuka.
Nantinya para personil gabungan ini akan disebar di tiga puluh titik di dalam Kota Kolaka yang menjadi titik rawan kemacetan, nantinya akan diberlakukan buka tutup jalur di wilayah tersebut.
Seperta tahun-tahun sebelumnya, titik rawan berpusat di seputaran pantai Kolaka.
“Untuk itu, telah kami antisipasi daerah pantai, apalagi ada himbauan dari Pemerintah Kolaka untuk titik-titik konsentrasi massa kami kurangi, mengingat kejadian-kejadian atau bencana yang terjadi selama ini kebanyakan terjadi di pinggir pantai,” jelas Tofiq, Senin (31/12/2018).
Tofiq berharap dan menghimbau warga Kolaka untuk selalu waspada sebelum meninggalkan rumah di malam pergantian tahun.
“Pastikan kompor, jendela serta pintu aman. Buat para pengguna jalan, agar tidak ngebut-ngebutan di jalan serta selalu menjaga keselamatan berlalu lintas,” pungkasnya.
Reporter: Yus
Editor: Rani