Bapas Baubau dan DP3A akan Layani Bimbingan Konseling di Lippo Buton
BAUBAU, DETIKSULTRA.COM – Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Baubau bersama Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kota Baubau akan melayani bimbingan konseling di Lippo Plaza Buton. Bimbingan ini rencananya akan digelar pada 29-31 Agustus mendatang.
Kepala Bapas Kelas II Baubau, Sri Maryani menjelaskan, pihaknya telah berkoordinasi dengan DP3A Kota Baubau untuk membuka bimbingan konseling. Meski begitu, terkait waktu pelaksanaan pihaknya akan pastikan pada rapat pemantapan pada Kamis (24/8/2022).
Bapas sendiri, kata Maryani, akan memberikan bimbingan pada klien pemasyarakatan dan keluarga klien pemasyarakatan. Pemberian bimbingan pada keluarga sangat penting, sebab keluarga yang memberikan motivasi, semangat dan pengawasan melekat pada klien pemasyarakatan.
“Pelayanan kita lakukan di Lippo, tidak hanya memberikan pelayanan pada klien pemasyarakatan, namun juga menyosialisasikan tugas dari Bapas Kelas II Baubau. Sebab, sampai hari ini masih banyak masyarakat yang belum tau Bapas itu apa dan tugasnya,” ungkap Maryani pada Detiksultra.com, Rabu (24/8/2022).
Pembimbing Kemasyarakatan Pertama Bapas Kelas II Baubau, Chandra mengungkapkan, Bapas tidak akan membuka layanan bimbingan konseling pada masyarakat umum. Sebab kewenangan mereka hanya pada klien dan keluarga klien pemasyarakatan.
Sementara itu, untuk bimbingan konseling DP3A akan dibuka untuk masyarakat umum terkait pola asuh dan konsultasi masalah pribadi.
Ia sangat berharap program ini disambut oleh masyarakat Kota Baubau, sebab dari setengah dari 500 mantan klien pemasyarakatan Bapas Baubau berasal dari Kota Baubau. Sedangkan wilayah kerja Bapas Baubau sendiri berada di 8 Kabupaten dan 1 Kota di Sulawesi Tenggara. (bds)
Reporter: Surahman Djunuhi
Editor: Wulan Subagiantoro