Baubau

Air Bah di Baubau Seret 7 Warga, 4 Orang Meninggal Dunia

Dengarkan

BAUBAU, DETIKSULTRA.COM – Air bah di Bendungan Karing-karing Kota Baubau menyeret tujuh warga Baubau. Akibatnya, empat orang ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.

Peristiwa naas tersebut terjadi kala ketujuh korban tersebut, sedang berenang di Sungai Karing-karing pukul 16.30 Wita, Sabtu (12/3/2022).

“Awalnya para korban datang ke lokasi untuk berenang. Namun tiba-tiba air bah datang,” ungkap Kapolsek Bungi, Iptu Bustam via seluler.

Dari tujuh warga yang terseret air bah, empat diantaranya ditemukan cukup jauh dari titik awal. Setelah dilakukan pencarian 2 sampai 3 kilometer, keempat korban ditemukan meninggal dunia.

Komandan Pos Basarnas Baubau, Susandi Padli menambahkan, empat korban yang ditemukan meninggal dunia adalah Rama (15), Tri (14), Yayat (25), dan Jamal (30). Keempat korban tersebut dibawa ke RSUD Kota Baubau.

“Setelah dilakukan pencarian, keempat korban tersebut ditemukan pada pukul 21.10 Wita. Semua korban telah ditemukan, dengan demikian, operasi pencarian korban dengan resmi ditutup,” ungkapnya.

Diketahui, korban air bah bendungan Karing-karing yang selamat adalah Yuyun, La Ode Arisma, dan Alfandi.

 

Reporter: M6
Editor: Via

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button