Advertorial

Ikut Lepas Jemaah Calon Haji 2023, Ini Harapan Ketua DPRD Kendari

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar acara pelepasan 575 jemaah calon haji di salah satu hotel di Kota Kendari, Senin (28/5/2023).

Pelepasan dipimpin langsung Penjabat (Pj) Wali Kota Kendari Asmawa Tosepu dengan penyerahan bendera merah putih kepada jemaah calon haji disaksikan Ketua DPRD Kota Kendari, Subhan, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Kendari serta stakeholder lainnya.

Pj Wali Kota Kendari Asmawa Tosepu berpesan agar jemaah calon haji selalu menjaga kesehatan selamat menjalankan ibadah haji serta selalu bersikap santun karena merupakan duta bangsa yang mewakili bangsa Indonesia, khususnya Sulawesi Tenggara.

Ratusan jemaah calon haji di Kota Kendari mengikuti acara pelepasan yang dilaksanakan di salah satu hotel di Kota Kendari. Foto: istimewa

“Kiranya Bapak dan Ibu dapat berdoa mohon kepada Allah SWT di tempat-tempat yang mustajab untuk keselamatan dan kebahagiaan pertama diri sendiri keluarga masing-masing, serta para pemimpin bangsa termasuk daerah kita Kota Kendari yang kita cintai ini,” pesannya.

“Terkait dengan ini maka secara khusus kami mohon kiranya kepada Bapak Ibu jemaah calon haji untuk berkenan mendoakan agar Kota Kendari selalu bergerak untuk mewujudkan ketentraman keamanan keadilan dan memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat dan terhindar dari semua bencana,” sambungnya.

Ketua DPRD Kota Kendari, Subhan. Foto: istimewa

Terakhir, Asmawa Tosepu juga berpesan kepada petugas haji untuk melaksanakan tugasnya dengan amanah dan penuh tanggung jawab dalam melayani para jemaah .

Sementara itu, Ketua DPRD Kota Kendari, Subhan mengapresiasi acara pelepasan jemaah calon haji yang berlangsung sukses dan berharap agar jemaah calon haji dapat segera diberangkatkan tanpa ada hambatan.

“Kami berharap semua jemaah haji memanfaatkan waktu yang 40 hari untuk beribadah memohon pertolongan kepada Allah agar bisa kembali menjadi haji yang mabrur,” pungkasnya. (Adv/S)

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button