Hukum

Surveyor Kapal yang Tenggelam di Dermaga OSS Ditemukan Meninggal

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Surveyor kapal yang tenggelam di Dermaga OSS PT. VDNI, Kabupaten Konawe, ditemukan meninggal dunia.

Upaya pencarian korban hingga ditemukan meninggal dunia, melibatkan Tim SAR Kendari.

Kepala Basarnas Kendari, Aris Sofingi mengatakan, korban atas nama Redzki Sawal (28 tahun) ditemukan Selasa (13/10/2020) sekitar pukul 07.00 Wita.

“Korban atas nama M Redzki Sawal, ditemukan dalam keadaan meninggal dunia,” jelasnya.

Katanya lagi, korban ditemukan arah timur sekitar 1,75 NM dari LKK, selanjutnya jenasah korban dievakuasi ke RS Bhayangkara, menggunakan ambulance.

“Dengan ditemukannya korban tersebut, Ops SAR terhadap satu orang yang tenggelam di Dermaga PT Virtue Dragon Kabupaten Konawe, dinyatakan selesai dan ditutup,” ujarnya.

Selain SAR, unsur yang juga terlibat dalam pencarian korban, diantaranya Tim Polsek Bondoala, PT OSS dan masyarakat sekitar.

Reporter: Sesra
Editor: Via

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button