kesbangpol sultra
Ekobis

Mulai 1 Februari 2020, Harga Pertamax Turun Rp200

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM  – Mulai 1 Februari 2020, PT Pertamina kembali menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) jenis pertamax seharga Rp200.

Unit Manager Communication & CSR Pertamina Marketing Operation Region (MOR) VII Sulawesi, Hatim Ilwan mengatakan, penyesuaian harga ini dalam rangka mengimplementasikan Keputusan Menteri (Kepmen) Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) 187K/10/MEM/2019.

“Untuk wilayah Sulawesi, terhitung mulai hari ini pukul 00.00 Wita diberlakukan,” kata Hatim melalui rilis persnya, Sabtu 1 Februari 2020.

Lanjutnya, penyesuaian harga ini juga dilakukan secara berkala dan sesuai formula yang ditetapkan, di mana harga BBM dapat naik atau turun tergantung faktor-faktor penentu harga.

BACA JUGA :

Lanjut Haltim, untuk seluruh wilayah Sulawesi, harga BBM umum jenis pertamax mengalami penyesuaian dari yang sebelumnya Rp9.200 menjadi Rp 9.000 per liter.

Ia berharap, penyesuaian harga BBM ini dapat meningkatkan loyalitas masyarakat yang sudah menjadi pelanggan setia produk Pertamina.

“Dengan ini upaya perusahaan agar mengajak masyarakat menggunakan produk-produk BBM berkualitas dan lebih ramah lingkungan,” ujarnya kembali.

Reporter: M1
Editor: Qs

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

AJP ASLI Pilwali Kendari 2024