KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Usai dirundung berbagai polemik mengenai pergantian dan isu pemecatan, kini DPD KNPI Muna diserahterimakan Surat Keputusan (SK) Kepengurusannya. SK kepengurusan itu diserahkan langsung oleh Ketua DPD KNPI Sultra La Ode Umar Bonte kepada Caretaker DPD KNPI Muna Zuhdi Mulkian.
“Urusan KNPI Muna sudah tuntas. SK kepengurusan sudah dievaluasi dan orang-orang terbaiklah yang kami pilih untuk mendampingi ketua yang sekarang Zuldi Mulkian,” ungkap Umar Bonte.
Anggota DPRD​ Kota Kendari ini menginginkan, DPD KNPI Muna dapat memberikan pemahaman kepada masyarakat selaku pemuda penerus bangsa agar memiliki sikap kritis, progersif, dan objektif dalam menyikapi berbagai problem sosial.
“Saya akan memberi ruang luas terhadap KNPI muna untuk menunjukan Fungsi KNPI kepada masyarakat,” tambah UB, sapaan akrabnya.
Ketua Harian Perhimpunan Hotel dan Restaurant (PHRI) Sultra ini juga mengungkapkan, bahwa DPD KNPI Sultra sementara ini fokus menghadapi Rakerda.
“Saat ini kami lagi fokus menghadapi persiapan Rakerda, untuk membahas program 2018,” tutupnya.
Reporter: Yusuf Maronta
Editor: Ann