Muna

Petugas Pantarlih Pilkada di Muna Terobos Derasnya Arus Kali Langkaroni untuk Lakukan Pendataan

Dengarkan

MUNA, DETIKSULTRA.COM – Beberapa petugas pemutakhiran data pemilih (Pantarlih) PPS Pilkada Desa Langkaroni, Kecamatan Maligano, Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara (Sultra) harus menerobos kali demi melakukan pendataan di beberapa rumah warga.

Terlihat dalam video yang diterima, para anggota pantarlih ini bahu membahu menyebrangi kali Langkaroni yang arusnya cukup deras karena sebelumnya dilanda hujan.

“Inilah anggota Pantarlih Desa Langkaroni yang harus menyeberangi kali untuk melakukan pendataan,” kata salah satu anggota PPS Desa Langkaroni Martina yang juga sebagai perekam video tersebut.

Diketahui lokasi tersebut merupakan satu-satunya akses untuk menuju ke beberapa rumah warga yang ada di sekitar kali Desa Langkaroni. Akses beberapa rumah warga ini tidak bisa dilalui kendaraan sehingga mengharuskan mereka untuk jalan kaki.

Sehingga para petugas pantarlih ini harus melewati tempat tersebut untuk melakukan tugas pemutakhiran data pemilih dengan pencocokan dan penelitian.

Diketahui peristiwa tersebut terjadi pada Rabu (03/07/2024) sore hari. Dalam video juga terlihat beberapa pria yang merupakan anggota PPS dan Panwas membantu seorang anggota pantarlih perempuan untuk menyeberangi kali. (bds)

 

Reporter: Mukhtar Kamal
Editor: Biyan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button