Solidkan Pemilik Hak Suara, Zulhas Karantina Pendukungnya di Makassar
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Menjelang pelaksanaan Kongres ke – V Partai Amanat Nasional di Kendari, Sulawesi Tenggara calon ketua umum DPP PAN terus melakukan manuver politik, untuk mendulang dukungan.
Dari empat calon Ketum DPP PAN 2020, Zulkifli Hasan (Zulhas) terlihat sangat dominan melakukan konsolidasi di tingkat petinggi DPW maupun DPD PAN.
Berdasarkan informasi, Zulhas saat ini tengah melakukan karantina terhadap para pendukungnya atau pemilik hak suara di kongres nanti.
“Menurut info yang saya dapatkan dari Timses Zulhas, para voters sudah beberapa hari dikarantina di Makassar,” kata penanggung jawab media centre kongres ke -V PAN, Sabaruddin Labamba, Minggu (9/2/2020).
Rencananya, para pendukung Zulhas, baru akan bertolak ke Kendari, besok (10/2/ 2020) bersamaan dengan anggota fraksi PAN DPR RI serta para petinggi DPP PAN.
“Agar tidak ada kecolongan alias diculik para pendukung Zulhas akan diberangkatkan pada kloter terakhir katanya, biar lebih savety,” jelas Sabaruddin Labamba.
BACA JUGA :
Kecuali, untuk pendukung atau tim sukses diluar dari pemilik suara, mereka dijadwalkan hari ini tiba di Kendari, dengan menggunakan tiga pesawat carter.
“Sudah terkonfirmasi bahwa mulai hari ini rombongan tim sukses dan pengurus DPP yang gabung menjadi timses Zulhas mulai bergerak akan menuju Kendari hari ini,” tukasnya.
Reporter: Sunarto
Editor: Qs