Nasdem Ancam PAW Anggota Dewan, Bila Tak Menangkan Surunuddin-Rasyid
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – DPW Partai NasDem Sulawesi Tenggara (Sultra), menginstruksikan seluruh kader dan anggota dewan untuk memenangkan Calon Kepala Daerah (Cakada) yang diusung NasDem di Pilkada serentak 2020.
Terkhusus untuk di Pilkada Konsel tahun 2020, Ketua DPW NasDem Sultra, Tony Herbiansyah meminta seluruh kader baik dari DPW, DPD, DPC termaksud anggota DPRD Konsel, turut memenangkan bakal Paslon Bupati dan Wakil Bupati Konsel, Surunuddin Dangga-Rasyid.
“Semua kader dan anggota dewan harus memenangkan Surunuddin-Rasyid di Pilkada tahun ini, dengan cara yang santun dan berkualitas,” kata dia beberapa waktu yang lalu.
Jika instruksinya kemudian tidak ikuti dan dipatuhi oleh seluruh kader, pengurus, dan anggota DPRD Konsel dari Partai NasDem, maka Bupati Koltim ini tidak segan-segan untuk memberikan sanksi, hingga ke pemecatan.
“Bila ada yang bermain-main di luar dari keputusan DPP NasDem, maka akan diberikan sanski yang berat. Kalau dia sebagai pengurus maka kita akan pecat sebaliknya jika dia sebagai anggota dewan maka kita akan PAW,” tegasnya.
Menurutnya apa yang menjadi ketentuan partai, hal itulah yang harus diikuti dan dijalankan. Sebab, partai besutan Surya Paloh ini merupakan partai tanpa mahar atau coast politik.
“Nasdem adalah partai tanpa mahar, makanya kita betul-betul semangat untuk memenangkan setiap kontestan yang diusung oleh partai NasDem,” tandasnya.
Untuk diketahui, Surunuddin-Rasyid maju di Pilkada serentak 2020, diusung oleh lima partai politik, yakni NasDem, PBB, PKB, PKS dan Golkar.
Reporter: Sunarto
Editor: Via