kesbangpol sultra
Politik

Kunci PDIP, Haliana-Ilmiati Penuhi Syarat Maksimal Kursi Parlemen

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati (Cabup dan Wacabup) Wakatobi, Haliana dan Ilmiati Daud resmi mengunci pintu PDIP, seiring diterbitkannya rekomendasi dukungan oleh DPP PDIP.

Hal itu disampaikan Ketua Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan DPD PDIP Sulawesi Tenggara (Sultra), Agus Sana’a, Jum’at (17/7/2020).

Dia mengatakan, rekomendasi atau pintu menuju Pemilihan Kepala Dearah (Pilkada) serentak 2020, langsung diberikan oleh Ketua DPD PDIP Sultra, Lukman Abunawas.

“Rekomendasi dari DPP itu diserahkan pak Lukman kepada bakal Cabup dan Wacabup, Haliana dan Ilmiati Daud tadi malam, 16 Juli 2020,” ungkapnya.

Selain Haliana-Ilmiati Daud, rekomendasi PDIP juga turut diberikan kepada Bakal Cabup dan Cawabup Konawe Utara (Konut), Ruksamin-Abu Haera.

“Jadi untuk kloter ke II, rekomendasi diberikan di dua daerah Konut dan Waktobi,” paparnya.

BACA JUGA:

Sementara untuk tiga daerah lainnya yang ikut menggelar Pilkada serentak 2020, seperti Konawe Selatan (Konsel), Kolaka Timur (Koltim) dan Konawe Kepulauan (Konkep), rekomendasinya paling lambat dalam waktu dekat ini.

“Rencana kloter ke III Tanggal 20 Juli mendatang,” pungkasnya.

Sebagai catatan, pasca mengunci pintu partai banteng moncong putih ini dengan lima kursi di parlemen (DPRD) Wakatobi, Haliana-Ilmiati Daud telah memenuhi syarat minimal kursi parlemen jika ingin tampil di pesta demokrasi tahun ini.

Tambahnya, Haliana-Ilmiati Daud lebih dulu mendapat rekomendasi Partai NasDem dengan perolehan tiga kursi.

Reporter: Sunarto
Editor: Via

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

AJP ASLI Pilwali Kendari 2024