KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Sayur daun singkong cukup digemari oleh masyarakat, tak terkecuali masyarakat Sulawesi Tenggara (Sultra). Sayuran ini biasa kita temukan tumbuh di halaman depan rumah warga.
Daun singkong ini, tak diragukan lagi kelezatannya jika diolah dengan benar. Selain menyimpan cita rasa yang begitu lezat, ternyata daun singkong menyimpan tujuh manfaat kesehatan bagi tubuh manusia.
Seperti dilansir di Doktersehat.com, daun singkong memiliki sumber energi yang mampu memberikan energi sehat bagi tubuh manusia. Daun singkong memiliki kandungan protein, yang mampu merubah kandungan karbohidrat menjadi energi dengan efektif.
[artikel number=3 tag=”kesehatan,singkong”]
Daun singkong juga dapat mendukung sistim metabolisme tubuh. Sebab di dalamnya mengandung vitamin B, yang dapat membantu proses pembentukan sel -sel tubuh dan enzim yang dapat mendukung proses metabolisme tubuh.
Selain itu manfaat lainnya yakni memiliki kadar antioksidan yang begitu tinggi. Jika volume dalam mengkomsumsi sangat tinggi, maka tubuh akan mendapat asupan antioksidan yang dapat membantu melawan radikal bebas. Ini yang akan membuat kulit akan terjaga dan tidak akan mudah terkena kanker.
Kemudian, manfaat berikutnya adalah mampu membantu regenerasi sel tubuh, ini dikarenakan daun singkong memiliki kandungan asam amino esensial.
Lalu, bagi kaum perempaun yang menyukai program diet. Daun singkong dapat menjadi alternatif untuk mengurangi lemak di dalam tubuh. Pasalnya daun singkong ini termasuk bahan makanan yang tinggi serat, namun rendah kalori.
Terlahir kegunaan daun singkong ini, mampu mencegah sembelit karena tingginya kandungan serat pada daun singkong.
Reporter: Sunarto
Editor: Rani