Sekretaris Dinas Kesehatan Sultra Ditunjuk sebagai Plh
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Sekertaris Dinas Kesehatan Prov. Sultra Muh. Ilyas, ditunjuk sebagai Pelaksana Harian (Plh) dinas tersebut. Hal ini sehubungan dengan berakhirnya masa jabatan Asrum Tombili sebagai kepala dinas.
Seperti diketahui, jabatan Asrum Tombili berakhir pada 31 Januari 2018. Muh. Ilyas mengungkapkan, dirinya ditunjuk menjadi Plh sebagai upaya untuk menjalankan kegiatan pimpinan sampai Plt atau kepala dinas definitif ada.
“Kadis yang lama berkordinasi dengan BKD. Informasinya saya ditunjuk sebagai Plh sebagai upaya menjalankan kegiatan dinas, terhitung tanggal 1 Februari 2018 sampai Plt atau kadis definitif ada,” ungkapnya.
Sampai saat ini pihaknya belum mengetahui secara pasti kepala dinas baru yang akan menggantikan Asrum Tombili. Karena itu menurutnya merupakan kewenangan dari Sekda atau Plt Gubernur.
“Kami belum mengetahui siapa yang akan menjadi pengganti. Karena itu yang berwenang adalah Sekda atau Plt. Gubernur. Mereka sebagai pihak-pihak yang memiliki kewenangan siapa yang akan menduduki jabatan setiap SKPD termasuk Kepala Dinas Kesehatan Sultra,” tuturnya.
Dirinya mengatakan bahwa sampai saat ini aktifitas kantor terus berjalan seperti biasa. Tidak berpengaruh terhadap kinerja para pegawai.
Iya juga menyampaikan bahwa siapa pun yang menjadi kepala dinas selanjutnya pastinya orang-orang terbaik yang ditunjuk. Bahkan tidak menutup kemungkinan dirinya akan menjadi pengganti.
Reporter: Putra
Editor: Ann