Warga Keluhkan Tumpukan Pasir di Ruas Jalan Sapati Wuawua
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Tumpukan pasir di sepanjang ruas Jalan Sapati di Kelurahan Bonggoeya Kecamatan Wuawua, Kota Kendari, mulai dikeluhkan warga.
Meski berada di samping trotoar, namun tumpukan pasir ini cukup menggangu aktivitas pengendara yang lewat, lantaran tumpukan pasir sangat banyak dan telah ditumbuhi rumput.
Randi, salah satu pengendara motor yang melintas di jalan itu mengaku merasa terganggu dengan tumpukan pasir tersebut. Menurutnya, hal itu bisa saja membahayakan pengendara yang melintas.
“Kalau pagi sampai sore mungkin masih bisa kita lihat tumpukan pasirnya, tapi kalau sudah malam ini pasti agak sulit, ditambah tidak ada penerangan di ruas jalan ini,” kata Randi pada Detiksultra.com, Minggu (6/6/2021).
Ia berharap dinas terkait segera mengangkut tumpukan pasir tersebut, dan tidak dibiarkan begitu saja.
Warga lainnya, Awal, yang berjualan di sekitaran ruas Jalan Sapati menuturkan bahwa tumpukan pasir ini sudah sangat lama dibiarkan.
Ia mengatakan, petugas kebersihan selalu menyapu di ruas jalan itu. Ia pikir tumpukan pasir akan diangkut, tapi ternyata hanya dibiarkan begitu saja.
Awal khawatir tumpukan pasir itu bisa menyebabkan orang kecelakaan jika tidak memperhatikan jalan dengan baik.
“Tetapi alhamdulillah sampai saat ini masih aman. Jadi, harapan saya pemerintah kota segera membersikan tumpukan pasir ini,” tutupnya. (bds*)
Reporter: Faisal
Editor: J. Saki