KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Puluhan ribu Vaksin Covid-19 akhirnya tiba di Sultra, dalam penerbangannya dari Jakarta menggunakan Pesawat Batik Air. Kedatangan vaksin corona di Bandara Haluoleo Kendari pada Selasa pagi (5/1/2020).
Vaksin Covid-19 tersebut kemudian diperiksa, lalu diangkut ke truk box milik PT Alpen Food Industri dengan nomor polisi DT 9663 ME.
Vaksin yang diangkut tersebut mendapat pengawalan aparat dari personel Brimob Polda Sultra bersenjata lengkap. Pengawalan vaksin ini juga melibatkan kendaraan lapis baja Barracuda dan dikawal ketat personel gabungan TNI-Polri.
Sebanyak 20.400 vaksin virus corona yang tiba selanjutnya diamankan sementara di Gudang Farmasi Dinas Kesehatan Provinsi Sultra.
Sekda Provinsi Sultra, Nur Endang Abbas menjelaskan, seluruh vaksin yang tiba Selasa ini merupakan gelombang pertama yang dikirim pemerintah pusat, dan rencananya akan didistribusikan ke 17 kabupaten-kota di Sultra.
“Vaksin corona gelombang pertama ini, diprioritaskan untuk tenaga kesehatan yang ada di Sultra,”ungkapnya.
Ditempat berbeda, Kasubbid Penmas Humas Polda Sultra, Kompol Dolfi Kumaseh mengungkapkan, ada 174 personel polisi dikerahkan mengawal kedatangan vaksin corona.
“Total ada 192 personel gabungan dari Polda, Brimob, dan Polres Kendari,” tutupnya.
Reporter: Erik Lerihardika
Editor: Via