kesbangpol sultra
KesehatanMetro Kendari

Tren Kasus Harian Positif Covid-19 di Sultra, Grafiknya Terus Menurun

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Gugus Tugas Percepatan Penangangan Covid-19 Sulawesi Tenggara (Sultra) mengumumkan kasus pertama Covid-19 di Sultra pada tanggal 19 Maret 2020.

Kasus pertama itu diidentifikasi sebanyak tiga orang. Adapun rincian profil ketiganya, yakni satu pasien laki-laki berusia 41 tahun, dan dua perempuan masing-masing berumur 32 tahun dan 25 tahun.

Sejak pengumuman kasus pertama tersebut hingga akhir bulan Mei 2020, penambahan kasus positif Covid-19 di bumi anoa terus bergerak naik.

Berdasarkan data terkonfirmasi dari Gugus Tugas Percepatan Penangangan Covid-19 Sultra, kasus positif pertanggal 31 Mei 2020 sebanyak 244 kasus termaksud penambahan tiga kasus dari Kabupaten Muna.

Meski demikian, Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas, dr. La Ode Wayong Rabiul Awal mengatakan walaupun kasus positif Covid-19 terus melonjak naik, namun tren kasus harian atau grafiknya terus mengalami penurunan.

“Tren penurunan kasus harian positif Covid-19 semakin baik. Mudah-mudahan kedepannya tidak ada kasus terkonfirmasi lagi,” kata Wayong sapaan akrabnya, Senin (1/6/2020).

Kata dia, membaiknya tren harian kasus positif Covid-19 tidak lepas dari kerja keras pihaknya dalam mencari dan menemukan orang yang terinfeksi virus ini.

“Mudah-mudahan pergerakan Covid-19 di Sultra dapat secepatnya kita kendalikan dan hentikan,” pungkasnya.

Untuk diketahui, kasus positif Covid-19 di Sultra sebanyak 244 orang, pasien dalam perawatan medis 199 orang, pasien sembuh 121, dan meninggal empat orang.

Reporter: Sunarto
Editor: Dahlan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

AJP ASLI Pilwali Kendari 2024