Safari Ramadan, Andi Sulolipu: Dukung Kami 2024, Masalah Banjir Lalodati Tuntas
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Safari ramadan Abdul Razak dan Andi Sulolipu (ASLI) berlangsung di Kelurahan Lalodati, Kecamatan Puwatu, Selasa (27/4/2021).
ASLI berkesempatan diskusi bersama warga Lalodati, dan menampung sejumlah aspirasi, mulai dari keluhan soal langganan banjir di Lalodati, hingga penerangan lampu jalan.
Menanggapi persoalan itu, Abdul Rasak Andi Sulolipu berbicara soal kewenangan kebijakan pihak eksekutif yang dinilai sangat penting mengeksekusi sesuai porsi anggaran yang ada.
Dengan pertimbangan itu, ASLI meyakinkan warga Lalodati bahwa untuk mengcover seluruh aspirasi mereka perlu sosok pemimpin wali kota dan wakil walikota, dan Abdul Rasak dan Andi Sulolipu yang tepat untuk menuntaskan persoalan tersebut.
ASLI meminta restu warga Lalodati agar di Pemilu 2024 nanti tetap didukung penuh untuk melanggengkan kursi wali kota dan wakil walikota.
“Untuk mengcover seluruh persoalan warga Lalodati seperti penanganan banjir dan lainnya, hanya jalan dukung kami jadi wali kota dan wakil wali kota Kendari,” kata Andi Silolipu dihadapan warga.
Dewan pembina ASLI Kendari, Abdul Rasak, mengapresiasi eksistensi warga yang hadir dan mengharapkan perubahan dalam hal perbaikan fasilitas lingkungan agar bebas banjir.
“Kami merespon banyaknya warga hadir, Insya Allah kami pastikan akan amanah bila jadi wali kota dan wakil wali kota nanti,” ujar Abdul Rasak penuh semangat.
Kehadiran ASLI bersama Relawan, Tim ASR dan Gempar di Kelurahan Lalodati, merupakan rangkaian safari ramadhan yang dilaksanakan di sejumlah kecamatan di Kota Kendari.
“ASLI Kendari ini merupakan organisasi masyarakat yang terus membangun komunikasi dengan masyarakat Kota Kendari. Untuk kali ini saya bersama Pak Andi Sulolipu melakukan silaturahmi dengan masyarakat Kelurahan Lalodati,” ujar Abdul Rasak.
Rasak menambahkan, kegiatan buka bersama ini pihaknya berharap akan lebih mendekatkan organisasi ASLI dan ASR di Kota Kendari.
Safari ramadan dilaksankan dengan buka puasa bersama dirangkaikan salat tarwih dan pemberian bantuan untuk masjid.
Reporter: Faisal
Editor: Via