kesbangpol sultra
Metro Kendari

Peringati Hari Jadi, Brimob Polda Sultra Bagikan Takjil dan Sembako

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Dalam rangka memperingati hari jadi Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Sultra yang ke-7. Para personil Satbrimob Polda Sultra menggelar bagi-bagi sembako dan takjil bagi masyarakat yang membutuhkan, Jumat(8/5/2020).

Komandan Satuan(Dansat) Brimobda Polda Sultra, Kombes Pol Adarma Sinaga mengungkapkan selain syukuran giat tersebut ditujukan untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak langsung wabah Covid-19.

“Giat sebenarnya sudah berlangsung rutin sejak memasuki bulan April 2020. Dimana ini adalah sebagai bentuk kepedulian aparat kepada masyarakat,” pungkasnya saat diwawancarai.

Selain membagikan sembako dan takjil di area kendari, giat tersebut juga dilakukan oleh personil diluar kota Kendari. Yaitu Kompi 2 Yon A Por yang berada diwilayah Kolaka Utara.

“Dalam giat kali ini pembagian sembako sebanyak 72 paket, makanan siap saji dari Bhayangkari sebanyak 100 paket, dan takjil buka puasa sebanyak 100 paket. Sedangkan di daerah Kolaka Utara personil juga turut membagikan 30 karung beras 5 kg, 30 rak telur, 110 paket makanan siap saji dan 110 paket takjil buka puasa,” terangnya.

Tutupnya bahwa pembagian paket sembako dan takjil tersebut menyasar di tiga lokasi. Yaitu, Daerah Nanga-Nanga, Ranomeeto dan Konda. Sedangka di Kolaka Utara berfokus di daerah Desa Tottalang dan Desa Puncak Monapa.

“Kami harapkan melalui bantuan ini, beban masyarakat setidaknya dapat berkurang akibat wabah global ini. Dan kami harapkan juga agar nantinya giat ini juga dapat terus berlanjut,” tuturnya.

Reporter : Gery
Editor : Haikal

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

AJP ASLI Pilwali Kendari 2024