Metro Kendari

Latihan Mitigasi Bencana, Lanal Kendari Libatkan serta Edukasi Masyarakat

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Kendari menggelar pelatihan penanggulangan bencana alam, bertempat di Kompleks Lanal Kendari, Selasa (5/3/2024).

Dalam pelatihan siaga bencana tersebut, Lanal Kendari menggandeng TNI-Polri, BPBD, Basarnas, BMKG, dinas sosial, dan dinas kesehatan.

Kepala Dinas Potensi Maritim TNI AL (Kadispotmaral) Brigadir Jenderal TNI (Mar) Gatot Mardiyono mengatakan kegiatan ini diselenggarakan selama dua hari mulai 4-5 Maret 2024.

“Pelatihan penanggulangan ini merupakan kegiatan rutin tahunan dari TNI AL, hal ini untuk menyiapkan daerah di seluruh Indonesia khususnya di pangkalan TNI AL apabila terjadi bencana,” katanya.

Lanjutnya, kegiatan yang sama telah diselenggarakan di Lanal Banten pada pekan lalu, dan hari ini di Lanal Kendari, dan kemudian selanjutnya akan dilaksanakan di daerah Jayapura.

Melalui simulasi atau latihan ini diharapkan masyarakat bisa mengetahui apa yang harus dilakukan apabila ke depannya terjadi bencana alam baik gempa bumi, tsunami maupun longsor.

“Diharapkan juga masyarakat yang terdampak mengerti ke mana mereka harus pergi evakuasi ataupun melapor dan sebagainya,” pungkasnya.

Sementara itu, salah seorang warga yang mengikuti pelatihan penanggulangan Nurjannah mengatakan melalui kegiatan ini tentunya masyarakat mendapat edukasi untuk menanggulangi bencana.

“Tentu dengan adanya kegiatan ini kami dapat edukasi bagaimana cara menanggulangi bencana, apabila jangan salah omong terjadi bencana,” pungkasnya. (bds)

Reporter: Muh Ridwan Kadir
Editor: Biyan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button