Komunitas Musik-Motor di Muna Galang Dana Banjir Masamba
MUNA, DETIKSULTRA.COM– Tragedi banjir bandang yang melanda Masamba, Kabupaten Luwu Utara pada senin (13/7/2020) lalu membuat banyak kalangan merasa simpati dan prihatin.
Tak terkecuali kaum milenial yang tegabung dalam komunitas musik dan pecinta motor di Muna, sebagai bentuk kepedulian atas musibah masamba, mereka lakukan penggalangan dana dengan menggelar konser musik di pelataran tugu pahlawan Kota Raha.
“Kegiatan ini bentuk panggilan nurani kami atas apa yang melanda saudara-saudara kita di Masamba,” kata Kurnia salah satu panitia kegiatan.
Kata Dia, kegiatan konser musik tetap memgacu pada protokol kesehatan, social distencing dan menggunakan masker megingat kondisi saat ini masi pendemi covid-19.
“Kegiatan ini tetap mengacu pada protokol kesehatan,” jawabnya.
BACA JUGA:
- Jaga Warisan Budaya Wakatobi, ASR Janji Bakal Bangun Museum
- Kuasa Hukum Supriyani Bacakan Pledoi, Sebut Supriyani Tak Terbukti Melakukan Penganiayaan
- PLN NP UP Kendari Salurkan CSR Budidaya Ikan Laut dan Lobster kepada Nelayan Konkep
- Kampanye di Kaledupa, ASR-Hugua Kembali Ingatkan Masyarakat Jangan Salah Pilih Pemimpin
- Berkunjung ke Kota Kendari, Waketum DPP Golkar Yakin AJP-ASLI Menang di Pilwali 2024
Senada dengan ketua komunitas pecinta motor, Rizqan mengucapkan apresiasi yang tinggi atas solidaritas masyarakat Muna yang telah menyedekahkan sebagian rejekinya buat saudara-saudara kita di masamba yang kini tengah dilanda musibah.
“Semoga saudara-saudara di Masamba diberikan ketabahan dan bantuan alakadar dari kami ini bisa bermanfaat,”ujarnya
Ia menambahkan, setelah kegiatan konser amal ini, besok jenis bantuan segera segera disiapkan untuk dikemas dan selanjutnya dikirim ke Masamba.
Reporter: Abd. Rasyid Suyoto
Editor: Yais Yaddi